KEPOLISIAN
MEDIA GSR – POHUWATO; Kegiatan Jum’at Curhat yang dilakukan Polsek Taluditi Polres Pohuwato Polda Gorontalo rutin dilakukan oleh satuan Kepolisian Sektor Taluditi.
Pada Jumat 26 Mei 2023 kali ini kegiatan tersebut dilaksanakan di Desa Mekarti Jaya Kecamatan Taluditi Kabupaten Pohuwaot. Turut hadir dalam kegiatan tersebut tokoh masyarakat, Tokoh Agama dan Pemuda serta tokoh Perempuan.
Usai kegiatan tersebut Kapolsek Taluditi, IPTU Pol. Afendi Isa kepada wartawan GSR terungkap situasi keamanan kambtibmas di desa Mekarti Jaya sangat kondusif. Keterlibatan masyarakat dalam menjaga kamtibmas sangat tinggi sehingga angka kriminil sangat kecil.
Ada hal menarik dari kegiatan Jum’at Curhat kali ini, dimana ada warga yang hadir pada kesempatan itu, kata Afendi Isa, menyentil persoalan jalan rusak di desanya. “meski itu bukan wewenang kami namun curhatan tersebut kami tampung” ungkap Afendi Isa.
Harapan kedepan kata IPTU Pol. Afendi Isa agar warga selalu menjaga kamtibmas dan segera menghubungi pihak Polsek bila terjadi permasalahan yang bisa mengganggu ketertiban umum, pungkasnya.
******* semoga********